TVM: Dua Wanita Cantik menemui penonton pada 12 Jun 2013 pukul 21.00 WIB di RCTI
Sinopsis
Suatu hari, Yustin – perempuan berumur 40an tahun – kaget dan berdebar menemukan lipstik di laci meja META, anak perempuannya yang kelas dua SMA. Yustin merasa tak pernah membelikan barang itu dan ia tak menyangka Meta akan membelinya sendiri.
Meta tentu saja heran kenapa ibunya harus terheran-heran hanya karena ia membeli sebuah lipstik. Bukankah ini wajar-wajar saja?
Bagi Yustin ternyata tidak. Kenangan buruk di masa-lampau membuat ia senantiasa dihantui kekhawatiran atas perkembangan kedewasaan anaknya. Secara fisik Meta memang tumbuh terlalu cepat dibanding gadis sebayanya. Dengan tampangnya yang innocent, penampilan fisiknya senantiasa mengundang decak kagum dan mesum para pria yang melihatnya.
Yustin lalu mengingatkan Meta, bahwa di samping perlu disyukuri sebagai sebuah karunia, kecantikan juga harus diwaspadai sebab bisa “menyandera” pemiliknya. Bisa membuat si cantik “merasa bisa begitu gampang mendapatkan sesuatu dengan kecantikannya”.
Rupanya Yustin merasa bahwa Meta saat ini secara fisik sangat mirip dengan dirinya dulu waktu masih muda. Dan Yustin Muda adalah gadis cantik yang terperangkap oleh kecantikannya sendiri, sampai akhirnya ia tergoda untuk mau menerima ajakan menjadi perempuan simpanan. Ada masa ia memiliki segala-galanya, tapi ada masanya pula sang pria yang bernama Ashadi ini menghilang tak kabar, meninggalkan Yustin yang terlanjur hamil, dan kelak melahirkan anaknya yang tak berayah, yang kemudian diberinya nama : Meta.
Meta bingung kenapa ibunya terlalu khawatir padanya dan selalu penuh curuga. Sampai pada suatu saat seseorang yang menelpon ibunya membuat Meta pun mencurigai ibunya.
Preview TVM: Dua Wanita Cantik
TVM: Dua Wanita Cantik pada 12 Jun 2013
TVM: Dua Wanita Cantik Part 1
TVM: Dua Wanita Cantik Part 2
TVM: Dua Wanita Cantik Part 3
TVM: Dua Wanita Cantik Part 4
TVM: Dua Wanita Cantik Part 5
TVM: Dua Wanita Cantik Part 6
TVM: Dua Wanita Cantik Part 7-7
Judul-Judul TVM yang ditayang
Sila klik di sini untuk mengikuti Judul-Judul TVM
sumber: (Terima kasih dan kredit diberikan kepada
http://www.sinemart.com/
http://www.rcti.tv/
http://id.wikipedia.org/
annabellechin01 Channel
SahabatTV Channel
Nanda Maulana Rizqie Rozan Channel
http://www.facebook.com/
dan semua pihak atas sumber maklumat dan gambar)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar